Pantai Ujungnegoro Batang Menyuguhkan Panorama Pemandangan Keren Antara Laut dan Bukit

- 6 April 2023, 13:39 WIB
Pantai Ujungnegoro Batang Menyuguhkan Panorama Pemandangan Keren Antara Laut dan Bukit
Pantai Ujungnegoro Batang Menyuguhkan Panorama Pemandangan Keren Antara Laut dan Bukit /SInarjateng.com/ Miftah Rizzi

KABARBATANG.COM - Pantai Ujungnegoro merupakan salah satu pantai andalan masyarakat Batang dan sekitarnya yang menyuguhkan fasilitas tempat bermain di pantai yang landai dan dilengkapi dengan cafe yang bernama Ujung Senja.

Yang membedakan pantai lain di Batang adalah di pantai Ujungnegoro batang terdapat spot Instagramable alam yakni batas Pantai dan Bukit yang menjorok ke arah laut dan di pantainya terdapat bebatuan yang jika surut bisa menjadi spot berfoto.

Selain dapat menikmati pantai yang bersih, pengunjung juga bisa sekaligus menyambangi wisata Religi yang sangat populer yaitu Makam Syekh Maulana Maghribi.

Baca Juga: Polres Banjarnegara Buka Posko Layanan Pengaduan Orang Hilang Ungkap Identitas Korban Dukun Maut Banjarnegara

Alamat Pantai Ujung Negoro berada di Jl. Pantai Ujung Negoro, Rowokudo, Ujungnegoro, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah.

Untuk tiket masuk Pantai Ujung Negoro anda hanya cukup membayar Rp5.000 dan tiket atau voucher Ujung Senja Cafe & Resto mulai dari Rp. 30.000, Rp. 50.000, hingga Rp. 100.000.

Jika ingin meningkmati sunrise atau sunset tentu agar berangkat dari rumah disesuaikan dengan jarak anda dengan lokasi.

Baca Juga: Aplikasi Batang Career Masuk 10 Top Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik, Begini Pesan Pj Bupati Batang

Ada dua alternatif jalan menuju Pantai Sigandu, yang pertama via Jl. Pantai Sigandu dengan jarak 15 KM ditempuh dengan waktu 30 menit. yang kedua via Exit tol Kandeman Batang menuju lokasi dengan jarak 10 km dengan waktu tempuh 20 menitan.***

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x