Desa Beji Tulis Batang, Olah Sampah Ala Negeri Jepang

- 2 Maret 2024, 13:58 WIB
Desa Beji Tulis Batang, Olah Sampah Ala Negeri Jepang
Desa Beji Tulis Batang, Olah Sampah Ala Negeri Jepang /Pemkab Batang

KABARBATANG.COM - Ada yang menarik di desa Beji Kecamatan Tulis Kabupaten Batang tentang pengeloaan sampah. Berawal dari keprihatinan banyaknya sampa h di aliran sungai dan merusak lingkungan. Warga desa bersama perangkat RT setempat menginisiasi pengolahan sampah ala Jepang.

Mereka resah melihat banyaknya sampah yang menumpuk di aliran sungai, termasuk di wilayah RT 1. Tanpa solusi bersama di tingkat desa, warga RT 1 melakukan musyawarah dan menemukan solusi dengan mengadopsi sistem pembuangan sampah yang meniru gaya Jepang.

“Ide pembuangan sampah ala Jepang muncul karena keresahan warga kami melihat sungai yang penuh dengan sampah. Setelah melalui musyawarah, akhirnya terciptalah sistem pembuangan sampah yang meniru ala Jepang,” kata Ketua RT 1 RW 1 Kholid Alfarisi saat ditemui di Desa Beji, Kecamatan Tulis, Kabupaten Batang, Jumat 1 Maret 2024 seperti dikutip dari laman Pemkab Batang.

Baca Juga: Pererat Sinergitas Babinsa Purworejo Komsos Dengan Perangkat Desa Sidorejo

Bagaimana sistem ini berfungsi, semua warga wajib membuang sampah dengan memasukkannya ke dalam plastik dan mengikatnya. Kemudian, mereka mengumpulkan sampah pada titik-titik yang telah ditentukan.

“Selain mengadopsi model pembuangan ala Jepang, pemuda di desa ini juga memiliki pengolahan sampah yang dapat diubah menjadi kompos,” jelasnya.

Ia berharap, suatu hari nanti, sampah di Desa Beji akan habis untuk kompos, sehingga memberikan manfaat ekonomi.

“Langkah ini menunjukkan bahwa dengan kerjasama dan kesadaran bersama, kita dapat mengatasi masalah sampah dan menjaga lingkungan,” ujar dia.***

Editor: Miftah Rizzi

Sumber: Pemkab Batang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x