Cara Daftar Aplikasi MyPertamina Lewat HP Untuk Beli Pertalite dan Solar Mulai 1 Juli 2022, Cek di Link Ini

- 28 Juni 2022, 12:39 WIB
Cara dan syarat daftar aplikasi mypertamina
Cara dan syarat daftar aplikasi mypertamina /Muhammad Faiz/

TENTANGBATANG.COM - Mulai hari ini sebaiknya anda daftar aplikasi MyPertamina, karena mulai 1 Juli 2022, PT Pertamina akan menerapkan kebijakan pembelian BBM solar dan pertalite bersubsidi harus sudah terdaftar di website atau aplikasi MyPertamina.

Kebijakan dalam pembelian BBM jenis Pertalite oleh Pertamina yang akan dimulai per 1 Juli 2022 masih menimbulkan polemik. Namun tampaknya rencana tersebut tetap akan dilaksanakan sambil menunggu perkembangan di lapangan nantinya.

Untuk itu, masyarakat dihimbau tidak panik dan tetap mengikuti arahan yang diberikan oleh pemerintah dalam hal ini PT. Pertamina selaku operator.

Sebenarnya tidak 100% dibatasi hanya pembelian nanti diatur melalui aplikasi, jadi masyarakat masih bisa menikmati subsidi pertalite asalkan sudah terdaftar di database aplikasi MyPertamina.

Baca Juga: Cara Memperbaiki Aki Kering dan Aki Basah yang Rusak pada Kendaraan

Dengan adanya program ini, diharapkan dapat mengontrol siapa saja yang berhak mendapat subsidi pertalite dan siapa yang tidak, karena selama ini subsidi pertalite malah lebih banyak dinikmati oleh kalangan menengah ke atas yang semestinya sudah beralih ke pertamax. Maka untuk meminimalisir hal tersebut, PT Pertamina mengambil langkah kebijakan tersebut.

Nantinya pembeli Pertalite diharuskan registrasi terlebih dahulu di website MyPertamina dan memakai aplikasi MyPertamina untuk melakukan pembelian.

Jika pembeli ternyata tidak terdaftar, maka mereka tidak bisa membeli bahan bakar Pertalite, mereka harus mencari produk BBM lain seperti Pertamax.

Secara teori, setelah melakukan pendaftaran, operator SPBU akan melihat apakah kendaraan tersebut terdaftar di MyPertamina atau tidak. Jika sudah terdaftar, maka pembeli diperbolehkan mengisi BBM Pertalite.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah