Farel Prayoga Sukses Membuat Istana Bergoyang Riang, Berikut 5 Fakta Menarik Penyanyi Cilik Viral Tersebut

- 18 Agustus 2022, 10:46 WIB
Farel Prayoga menyanyikan lagu 'Ojo Dibandingke' di Istana Negara
Farel Prayoga menyanyikan lagu 'Ojo Dibandingke' di Istana Negara /tangkapan layar youtube

TENTANGBATANG.COM - Nama Farel Prayoga kian viral usai penampilannya di Istana Merdeka pada Selasa, 17 Agustus 2022.

Farel Prayoga sukses mencuri perhatian para tamu undangan pada Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 di Istana Merdeka.

Presiden Jokowi, para menteri dan tamu undangan yang hadir terlihat antusias dengan penampilan Farel Prayoga membawakan lagu 'Ojo Dibandingke'.

Baca Juga: Video Viral! Siswa Nekat Panjat Tiang Kibarkan 360 Bendera Saat HUT Kemerdekaan RI ke 77

Sebagaimana diketahui, Farel Prayoga mulai dikenal masyarakat secara luas setelah menyanyikan berbagai lagu koplo. 

Karena bakat menyanyi yang luar biasa, membuat Farel Prayoga yang masih duduk di bangku sekolah dasar ini digadang-gadang sebagai penerus Denny Caknan.

Berikut sederetan fakta menarik Farel Prayoga yang mampu membuat para tamu undangan bergoyang dalam perayaan HUT ke-77 RI di Istana Negara.

Baca Juga: Hari ini Pukul 10.17 WIB, Masyarakat Diminta Berhenti dari Segala Aktivitas Selama Tiga Menit

1. Dimulai dari pengamen jalanan

Kepiawaian Farel dalam bernyayi mulai diasah dari pengamen jalanan. Kala itu Farel diajak oleh ayahnya, sekitar tahun 2020. 

Tak hanya mengamen di jalanan, Farel juga sering didapuk untuk bernyanyi di acara pesta pernikahan.

2. Masih duduk di bangku sekolah dasar

Ketika bernyanyi Farel terlihat seperti sudah dewasa dari suaranya. Namun ternyata Farel masih duduk di bangku sekolah dasar. 

Baca Juga: Berikut Daftar Resmi Gaji PNS 2022, Akankah Ada Kenaikan di Tahun 2023? Cek Selengkapnya Disini

Penyanyi cilik berusia 12 tahun ini masih bersekolah di SD Kepundungan 2 Banyuwangi, Jawa Timur.

3. Viral setelah bawakan lagu 'Ojo Bandingke'

Nama Farel Prayoga mulai viral setelah meng-cover lagu Ojo Dibandingke dari Denny Caknan.

Baca Juga: Klarifikasi PRMN: Tak Hanya Meningkatnya Wisatawan, Ini Harapan Pemerintah Dalam World Tourism Day 2022

Channel youtube ONE NADA Record Official mengunggah cover lagu tersebut. Kala itu Farel Prayoga beradu suara dengan Tilla Talia.

Ketika tulisan ini dibuat, cover lagu Ojo Dibandingke tersebut sudah ditonton sebanyak dua puluh satu juta kali, sejak diunggah satu bulan lalu.

Farel Prayoga merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Ia memiliki seorang kakak perempuan, satu orang kakak dan adik laki-laki.

Baca Juga: Ternyata Mudah Cara Mengatasi Alamat KTP Tidak Sesuai dengan Data Dukcapil saat Daftar Kartu Prakerja

4. Bermental tinggi

Meski masih berusia 12 tahun, mental Farel terbilang tinggi. Hal ini terbukti dari kesuksesan Farel membawakan lagu 'Ojo Dibandingke' di Istana Negara.

Anak ketiga dari empat bersaudara ini sukses membuat Presiden Jokowi, para menteri dan tamu undangan bergoyang usai Sang Merah Putih dikibarkan.

5. Bercita-cita jadi penyanyi

Penyanyi cilik yang berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur ini sempat berbincang bersama Presiden Jokowi saat gladi resik di Istana Negara, Selasa, 16 Agustus 2022.

Baca Juga: Kumpulan Kata-kata Ucapan Selamat HUT ke-77 RI Terbaru Penuh Makna dan Doa

Kepada Bapak Presiden, Farel berujar ingin menjadi penyanyi sukses. Presiden Jokowi pun memperbolehkan Farel terus bernyanyi, asal tetap belajar dan sekolah yang tinggi.

Disclaimer: Artikel ini sebelumnya telah terbit di Pikiran Rakyat dengan judul: '5 Fakta Menarik Farel Prayoga, Pelantun 'Ojo Dibandingke' yang Gebrak Istana Merdeka'***

Editor: Agus Susilo Nugroho

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x