Info Terbaru Harga Tiket & Jadwal Kereta Api Medan Binjai dengan KA Sri Lelawangsa

- 16 Juli 2022, 11:20 WIB

TENTANGBATANG.COM - Buat kalian yang mau ke Binjai dari Medan maupun sebaliknya sebaiknya cek informasi terkini jadwal kereta api Medan Binjai dengan kereta Sri Lelawangsa, karena setiap saat bisa terjadi perubahan jam keberangkatan.

Sebenarnya di Sumatra Utara banyak sekali rute perjalanan kereta api yang bisa kita eksplor selain kereta api Medan Kisaran yang jadwalnya bisa kalian cek disini, juga ada beberapa rute lain yang memiliki pemandangan dan suasana alam yang mempesona, diantaranya adalah rute Medan Binjai ini.


Ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan ketika berangkat dari Binjai ke Medan maupun sebaliknya, seperti waktu tempuh dan beberapa lokasi menarik di kota tujuan. Simak beberapa informaasi perjalanan Medan-Binjai dengan moda transportasi kereta api berikut ini.

Baca Juga: Segera Cek, Update Terbaru Jadwal Kereta Api Medan Kisaran Hari Ini

Informasi seputar perjalanan dari Binjai ke Medan

Jarak yang akan kita tempuh ke Medan dari Binjai sekitar 21,7 km dengan waktu tempuh rata-rata antara Binjai dan Medan adalah 32 menit dengan kereta api. Tarif kereta api Binjai Medan termurah saat ini mulai dari Rp 5.000 dengan kereta api kelas ekonomi Sri Lelawangsa. Kita bisa mendapatkan tiket murah jika kita memesan di muka.

Kereta pertama dari Binjai ke Medan berangkat pukul 06:21, sedangkan kereta terakhir berangkat pukul 23:02. Kita dapat memilih waktu keberangkatan kereta api yang sesuai dengan keinginan kita.

Rute Binjai - Medan ini cukup populer karena jaraknya yang relatif dekat sehingga relatif lebih murah. Namun tidak hanya karena jarak dan harga tiketnya yang murah, Medan juga terkenal dengan wisata kulinernya, dan dijamin, kita tidak akan kelaparan di kota ini. Medan terkenal dengan keragamannya, dan hal ini tercermin dari berbagai objek wisata yang bisa dikunjungi di sini.

Semua jadwal Kereta Api Medan Binjai menggunakan kereta api Sri Lelawangsa. KA Sri Lelawangsa ini merupakan kereta api komuter kelas ekonomi yang melayani perjalanan komuter untuk rute Kota Medan Binjai pulang pergi. Kereta ini dapat menampung hingga 380 penumpang dengan fasilitas kelas bisnis namun harga ekonomis

Kereta api Sri Lelawangsa ini menggunakan rangkaian KRDI atau Kereta Rel Diesel Indonesia yang dibuat oleh PT Inka. Kereta api ini pertama kali diresmikan penggunaannya pada tanggal 6 Maret 2010 di Stasiun Medan. Jadi ini adalah rute yang cukup baru. Ini juga merupakan kereta api lokal yang disubsidi oleh pemerintah.

Perlu diketahui, tiket kereta api medan binjai tidak dijual secara online, hanya dapat dibeli di loket atau 2 jam sebelum keberangkatan jadwal Kereta Api Medan Binjai. Jadi pastikan kalian datang ke stasiun untuk membeli tiketnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x