BMKG Prediksi Awal Desember Masuk Musim Penghujan di Jabodetabek

- 1 Desember 2023, 19:55 WIB
Ilustrasi hujan. BMKG Predisi  Awal Desember Masuk Musim Penghujan di Jabodetabek
Ilustrasi hujan. BMKG Predisi Awal Desember Masuk Musim Penghujan di Jabodetabek /Pexels.com /Kaique Rocha

 

KABARBATANG.COM - Awal Bulan Desember 2023, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan menyampaikan awal Desember 2023 secara umum wilayah Jabodetabek sudah mulai memasuki musim hujan.

"Dapat dianalisis bahwa terdapat potensi peningkatan kondisi cuaca di wilayah Indonesia termasuk wilayah Jabodetabek dalam beberapa hari ke depan," ungkap Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto dalam keterangannya, Jumat 1 Desember 2023 seperti dikutp dari PMJ News.

Peningkatan kondisi cuaca itu, lanjut dia, dipicu oleh aktifitas MJO dan diperkuat dengan aktifnya fenomena gelombang Rossby ekuatorial di sekitar wilayah Indonesia, serta terdapat pola-pola pusaran angin yang menyebabkan terbentuknya area perlambatan dan belokan angin.

Baca Juga: Ultah Ke-4 PRMN, Berjuang Bersama Perkuat Eksistensi di Kancah Media Nasional

"Sehingga turut meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan dalam skala yang cukup masif terutama di wilayah Indonesia bagian barat dan tengah, termasuk wilayah Jabodetabek," tuturnya.

Menurut Guswanto, berdasarkan hasil pemantauan potensi hujan di Jabodetabek dari citra radar cuaca BMKG pada 30 November, teridentifikasi curah hujan intensitas lebat telah terjadi di wilayah Bogor yang meliputi wilayah Puncak sekitar pukul 16.00 WIB-pukul 18.00 WIB.

"Kondisi curah hujan lebat di wilayah selatan Jabodetabek (Puncak, Bogor dan sekitarnya) seperti yang terjadi pada 30 November tersebut masih dapat terjadi untuk beberapa hari ke depan, termasuk juga untuk wilayah Jabodetabek sebelah Utara (DKI Jakarta dan sekitarnya)," terangnya.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Mayat Mengambang di Banjir Kanal Timur Bermotif Utang Rp3 Miliyar, Berikut Kronologinya

Halaman:

Editor: Miftah Rizzi

Sumber: pmj news


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah