Semangat Pantang Menyerah Jadi Kunci Keberhasilan Jonatan Rebut Gelar Juara

- 18 September 2023, 05:22 WIB
Semangat Pantang Menyerah Jadi Kunci Keberhasilan Jonatan Rebut Gelar Juara
Semangat Pantang Menyerah Jadi Kunci Keberhasilan Jonatan Rebut Gelar Juara /Dok PBSI

KABARBATANG.COM - Gelar juara Hong Kong Open 2023 yang diraih Jonatan Christie, tidak lepas dari semangat pantang menyerah di babak final Minggu 17 September 2023.

Jonatan bersaing dengan pebulutangkis asal Jepang Kenta Nishimoto dalam perebutan gelar juara tunggal putra.

Menurut Jonatan Christie, kunci kemenangan adalah semangat pantang menyerah, Nishimoto adalah pemain yang sangat ulet dan susah dimatikan.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini Senin 18 September 2023, Anjanee Dewi Ular, Setan Budeg, Panggil Namaku Tiga Kali

Berkat kerja kerasnya itu, Jonatan pun berhasil menjadi juara diajang turnamen berkategori Super 500, skor sangat tipis 12-21, 22-20, 21-18.

Pada pertandingan sebelumnya, Kenta Nishimoto berhasil mengkandaskan Anthony Sinisuka, Jonatan tidak mau menjadi korban kedua keganasan pemain Jepang tersebut.

Padahal Ginting sudah bermain bagus, namun tetap saja tidak bisa mengalahkan Kenta Nishimoto.

Baca Juga: Jadwal Acara Moji TV Senin 18 September 2023, FIVB Olympic Qualifiers Volley Woman 2023, Piala Kapolri 2023

Kerja keras pemain peringkat enam dunia tersebut akhirnya membuahkan hasil, setelah bermain selama 84 menit.

Setelah tertinggal pada game pertama, Jonatan pun bangkit dan mampu merebut dua set berturut-turut.

Halaman:

Editor: Eko Wahyu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x