Nycta Gina dan Desta Mahendra Ungkap Alasan Berhenti Siaran dari Radio yang Membesarkan Namanya

7 Juni 2022, 15:02 WIB
Nycta Gina dan Desta ungkap alasan berhenti menjadi penyiar Prambors di Episode terbaru VINDES /YouTube/VINDES /

TENTANGBATANG.COM Kabar mengejutkan datang dari artis Nycta Gina dan Desta Mahendra. Keduanya Diberitakan tak lagi siaran di Radio Prambors.

Sebagaimana diketahui, Nycta Gina dan Desta merupakan artis multitalenta yang namanya sama-sama besar melalui dunia siaran radio.

Di Radio Prambors, Nycta Gina dan Desta Mahendra membawakan program bernama Desta and Gina in The Morning (DGITM). Program inilah yang menjadi daya tarik para pendengar setia prambors, dan sekaligus pogram paling lama.

Baca Juga: BTS Tulis Surat Spesial untuk ARMY Terkait Projek MyBTStory

Duet siaran Nytca Gina dan Desta Mahendra dimulai sejak 2014 sampai 2022. Namun secara mengejutkan, Desta memutuskan keluar dari Prambors pada Rabu, 16 Februari 2022.

Keputusan tersebut tentu mengejutkan para penggemar. Hengkangnya Desta dari Prambors turut menyeret Nycta Gina keluar dari program yang telah membesarkan namanya tersebut.

Selain karena alasan pandemi, Desta mengakui bahwa keputusannya hengkang dari Prambors merupakan kesepakatan antara Desta dan perusahaan.

Baca Juga: Pemain Futsal Top Dunia Ricardinho Umumkan Gabung Klub Pendekar United Milik Atta Halilintar

Sebagai rekan satu siaran, Nycta Gina tak lantas setuju dengan alasan Desta. Diakui Gina, kepergian Desta dan Gina dari Prambors dikarenakan ada selisih paham dengan management Prambors.

“Ya pokoknya kalau dari gue sih ya, ada masalah sama management. Intinya dari waktu pandemi ada sesuatu yang harus kita korbankan, tapi (dulu sempat) ada win-win solution,” ujar Nycta Gina, seperti dikutip TentangBatang.com dari laman Pikiran Rakyat pada Selasa, 7 Juni 2022.

Gina berujar bahwa, sekarang ini ibarat memberi namun tak mendapatkan timbal balik yang menguntungkan. 

Baca Juga: Link Nonton Drakor All Of Us Are Dead Episode 1-12 Sub Indo

Ditambahkan oleh Desta, timbal balik yang menguntungkan itu tak melulu soal materi. Sebab Desta juga memikirkan seluruh karyawan, agar dapat sesuatu yang memang pantas untuk mereka.

Sebagaimana diketahui, Desta dan Gina menjalani siaran bersama selama tujuh tahun, tentu bukan waktu yang sebentar. Diakui Desta dan Gina, keputusan tersebut memang berat, tapi yang terbaik.

Kepergian penyiar-penyiar lama biasanya dibuatkan sebuah pesta perpisahan, namun tidak bagi Gina dan Desta. Desta sempat berseloroh mengenai keretakan hubungan antara dia dengan Prambors.

Baca Juga: Bermula Bagi-bagi Sembako di Lampung, Harapan Momaz Bisa Melakukan CSR di Seluruh Indonesia

Namun Desta segera menepisnya, dan mengungkapkan bahwa alasan lainnya karena adanya format siaran baru, dimana format baru tersebut tidak bisa mereka tolerir.

Menurut Nycta Gina, format baru tersebut membuatnya harus mengawali segala sesuatunya dari awal. 

Ditimpali oleh Desta, mantan drumer Clubeighties itu lebih keberatan dengan program DGITM yang mewajibkan mereka siaran tiap hari.

Baca Juga: Harga Normal Tiket Masuk Borobudur Rp.50 Ribu Menjadi Rp.750 Ribu , Simak Penjelasan Luhut

Artikel ini sebelumya telah tayang di lama Pikiran Rakyat dengan judul "Nycta Gina dan Desta Mahendra Beberkan Alasan Berhenti Siaran, Singgung Keretakan Hubungan dengan Prambors".***

Editor: Agus Susilo Nugroho

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler