Budi Santoso, Pengusaha Outdoor Equipment Maju ke DPR RI

- 4 Januari 2024, 08:27 WIB
Budi Santoso, Pengusaha Outdoor Equipment Maju ke DPR RI
Budi Santoso, Pengusaha Outdoor Equipment Maju ke DPR RI /

KABARBATANG - Budi Santoso, pengusaha asal Jawa Tengah yang juga perintis usaha di bidang peralatan perlengkapan alat gunung atau outdoor, mendaftar sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dapil B Jawa Tengah V.

Budi Santoso merupakan sosok yang mudah bergaul dan akrab dengan siapa saja. Ia juga cerdas dan memiliki wawasan luas.

Budi Santoso pernah mengikuti pemilihan legislatif (pileg) DPRD Karanganyar pada 2019. Namun, ia belum berhasil terpilih. Kali ini, Budi Santoso maju dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk DPR RI dapil B Jawa Tengah V.

Baca Juga: Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Kamis 4 Januari 2024: Astrid Sadarkan Diri, Minta Bertemu Novia

“Visi misi saya kedepan adalah saya sangat ingin memperjuangkan RUU Perampasan Aset,” ungkap Budi Santoso.

Budi Santoso adalah alumni Fakultas Teknik Manajemen Industri UII. Ia merintis usahanya dari nol hingga menjadi sekarang. Budi Santoso juga pernah menjadi pengurus komunitas wirausaha terbesar di Indonesia yaitu Komunitas Tangan DIAtas (TDA).

Budi Santoso berharap, jika kelak dirinya terpilih menjadi anggota DPR, Ia akan memperjuangkan aspirasi pengusah kecil (UMKM) agar dapat berkontribusi secara langsung dalam proses perumusan kebijakan.

Baca Juga: KPU Umumkan 11 Panelis Debat Capres Ketiga

Selain sebagai pengusaha outdoor equipment, Budi Santoso juga pengusaha travel agen dan biro wisata. Ia tergabung sebagai anggota dan pengurus ASITA Solo Raya sejak tahun 2006.

Budi Santoso yakin Indonesia akan menuju bangsa yang lebih baik dan makmur apabila kita semua mau bergerak ke arah yang memberikan kontribusi positif, walaupun sekecil apapun untuk bangsa dan negara.*

Editor: Eko Wahyu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x