Jarang Dilakukan! Kebiasaan Sepele ini Ternyata Dapat Membuat Wajah Awet Muda

22 November 2023, 07:35 WIB
ilustrasi bahaya merokok. Merokok dapat merusak kolagen dan elastisitas kulit. Hal ini dapat menyebabkan keriput dan garis halus pada wajah. /pixabay/HansMartinPaul

KABARBATANG.COM – Kebiasaan Sepele ini ternyata dapat membuat wajah Awet Muda namun banyak juga yang tidak tahu.

Memiliki wajah awet muda menjadi dambaan setiap orang terutama kaum wanita yang sudah berumur 30 tahun ke atas.

Banyak yang perlu di perhatikan agar wajah awet muda seperti rutin mandi dan jalan kaki di pagi hari. Selain itu, masih banyak yang akan di paparkan dalam artikel ini.

Baca Juga: Jangan Lupa Bersyukur, Ternyata Bersyukur Berdampak Baik Bagi Kesehatan

Berikut ini kebiasaan sepele yang dapat membuat wajah Awet Muda yang bisa Anda lakukan.

1. Cuci Muka Sebelum Tidur

Cuci muka secara rutin dapat membuat kulit bersih dan bebas dari berbagai masalah kulit. Pemakaian sabun yang tepat dan penggunaan yang tepat juga dapat kurangi masalah penuaan.

2. Tidak Merokok

Merokok dapat merusak kolagen dan elastisitas kulit. Hal ini dapat menyebabkan keriput dan garis halus pada wajah.

Selain itu, merokok juga dapat mengurangi pasokan oksigen ke kulit wajah, sehingga membuat kulit menjadi tampak kusam dan tidak sehat.

3. Gunakan Suncreen

Suncreen ini memiliki fungsi untuk melindungi kulit dari sinar UV yang dapat memberi efek buruk kulit dan menyebabkan penuaan dini.

Baca Juga: Manfaat Kencur Bagi Kesehatan Baik untuk Jantung

4. Penuhi Asupan Protein

Konsumsi protein yang cukup erat kaitannya dengan regenerasi sel yang mempengaruhi kulit serta kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Sumber protein nabati yang dapat dikonsumsi adalah kacang-kacangan, biji-bijian, hingga sayuran hijau. Sedangkan sumber protein hewani adalah daging tanpa lemak, ikan laut, dan dada ayam.

5. Kelola Stres

Stres ini dapat menyerang siapa pun di usia berapa pun. Gangguan ini dapat mengganggu kesehatan fisik dan mental kita sehingga perlu diatasi. Hormon yang timbul saat stres akan membuat cepat mengalami penuaan.

Oleh karena itu mengelola stres dengan penanganan yang tepat dapat membantu kan lebih terjaga dari gangguan kesehatan fisik seperti misalnya insomnia yang dapat membuat tampilan lebih tampak lesu dan berkerut.

6. Olahraga di Pagi Hari

Olahraga tidak hanya memberi manfaat pada kesehatan tubuh namun juga kesehatan kulit. Olahraga pagi hari dinilai efektif membantu menjaga agar tubuh tetap awet muda.

Untuk kamu ketahui, fungsi olahraga ini juga dapat memperbaiki sel kulit baru dan membantu produksi kolagen.

Baca Juga: Jangan Lewatkan 6 Aktivitas ini di Pagi Hari Karena Bagus Untuk Kesehatan

7. Konsumsi Air Putih Yang Cukup

Konsumsi air putih yang cukup dapat memberi kelembaban dan hidrasi pada kulit. Beberapa sumber menyarankan minum air putih sebanyak 8-10 gelas sehari dapat menjaga tubuh tetap terhidrasi dan membantu menjaga kulit tetap awet muda.

8. Banyak Konsumsi Buah dan Sayur

Buah dan sayur mengandung banyak nutrisi seperti vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Diketahui, antioksidan pada buah dan sayur juga dapat bantu memperlambat proses penuaan pada sel-sel kulit.


9. Tidak Makan Terlalu Banyak

Menjaga keseimbangan tubuh dan nutrisi dengan tidak makan terlalu banyak juga penting untuk menjaga kesehatan dan menghindari konsumsi gula berlebih.

Sebagai gantinya, kita dapat mengonsumsi makanan yang sehat seperti buah dan sayur juga dapat membantu menghambat efek penuaan pada tubuh.

Itulah kebiasaan Sepele yang jarang kita lakukan ternyata bisa membuat wajah awet muda. Semoga bermanfaat.*

Editor: Miftah Rizzi

Tags

Terkini

Terpopuler